SMKN 1 Muara Enim menjadi Tempat Ujian Kompetensi Pretest PPG Daljab 2023 merupakan suatu kehormatan dan kepercayaan bagi kami untuk melaksanakan kegiatan tersebut dengan penuh tanggung jawab dan sebaik-baiknya. Sebanyak 4 Lab Komputer SMK Negeri 1 Muara Enim digunakan. Dengan maksimal jumlah peserta dalam 1 Lab nya 20 peserta guru dari berbagai daerah khususnya di kawasan Kab. Muara Enim. Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari. 22 s.d 23 Juli 2023. Dikarenakan ada kendala sistem pada Server Pusat. Kegiatan tersebut yang awalnya dilaksanakan pada tanggal 22 Juli 2023 diubah menjadi tanggal 24 Juli 2023. Semoga para peserta dapat mengerjakan dengan baik dan dengan nilai yang memuaskan sehingga dapat lulus dalam kegiatan PPG tersebut. Aamin.